Ceritanya, ini adalah puding paling ribet yang pernah Mbak Vivie buat...
waaah...cinta skali ya sama NCC...hehehehe...
Nalurimu sudah sangat benar mbak, mengikutsertakan pudingmu ini...looks yummy bangeet..langsung neguk ludah..cegluk...
Yang penasaran sama resepnya, berikuuutttt...
PUDING MARBLE COKLAT KACANG
By : Majalah Sedap Sekejap
Lapisan I :
400ml susu cair
100gr gula pasir
30 gr coklat bubuk
1/2bks agar-agar bubuk warna putih
1 btr kuning telur
¼ sdt garam
Lapisan II :
600ml susu cair
100gr gula pasir
1 bks agar-agar bubuk warna putih
4 btr putih telur
50gr gula pasir
½ sdt pasta coklat
½ sdt garam
Lapisan III :
400ml susu cair
80gr gula pasir
1 bks agar-agar bubuk warna putih
2 btr kuning telur
100gr selai kacang creamy
2 tetes pasta moka
1/8 sdt garam
Saus :
300ml susu cair
11/2 sdm tepung maizena
60gr gula pasir
2 tetes essen vanilla
1btr kuning telur
2sdm rhum (aku ga pake)
1/8sdt garam
Cara membuat :
- Campur lapisan I kecuali kuning telur. Rebus sambil diaduk hingga meletup-letup. Ambil satu sendok sayur adonan, tuang kekuning telur, aduk rata. Masukkan lagi kedalam rebusan pudding. aduk hingga meletup-letup. Tuang keloyang bulat diameter 22cm. Bekukan.
- Lapisan II, rebus susu, gula, agar dan garam sambil diaduk hingga meletup-letup. Angkat dan sisihkan.
- Kocok putih telur hingga setengah mengembang, masukkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok hingga mengembang.
- Tuang campuran pudding sedikit-sedikit sambil dikocok rata. Ambil 1/3 adonan tambahkan coklat pasta. Aduk rata.
- Tuang pudding diatas lapisan pertama bergantian dengan pudding coklat. Bentuk marble dengan tusuk sate, bekukan.
- Lapisan III, rebus susu, gula dan agar hingga mendidih.
- Kocok selai kacang dan kuning telur. Tambahkan rebusan agar sedikit demi sedikit sambil dikocok rata. Tuang lagi kedalam panci, rebus sambil diaduk hingga mendidih. Tuang keatas lapisan II. Bekukan.
- Saus, rebus susu, maizena, gula, garam dan vanilla sambil diaduk hingga mendidih. Matikan api. Ambil 1 sendok sayur adonan, tuang kekuning telur. Aduk rata. Tuang kembali kedalam panic. Rebus sambil diaduk hingga meletup-letup. Setelah hangat masukkan rhum. Aduk rata.
- Sajikan pudding dengan sausnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar